PPKM, Pelan-Pelan Kami Mati
Aslama
Perih
Sesak
Sakit
Ketika kesewenangan
Menjadi tontonan
Bukan mereka tak taat aturan
Bukan mereka membangkang
Tapi apa daya mereka butuh makan
Apalah arti kebijakan
Jika engkau tak mengulurkan tangan
Mengurangi beban mereka
Yang butuh penghidupan
Mereka punya keluarga yang harus makan
Mencari sesuap nasi untuk melanjutkan kehidupan
Tapi dengan arogan
Engkau bubarkan tanpa perasaan
Dimanakah nurani kemanusiaan
Ketika jeritan rakyat tak lagi dihiraukan
Apalah arti kebijakan
Jika solusi tak engkau datangkan